2. Alamat
a.
Jalan : Jalan Trans Mauponggo - Ende
b.
Desa : Leguderu
c.
Kecamatan : Boawae
d.
Kabupaten : Nagekeo
e.
Propinsi : Nusa Tenggara Timur
f.
Kode Pos : 8 6 4 6 2
g.
Telepon/HP : No. HP Kepsek 082 340 682 791
: No Wa 082 235 518 471
3.
Tahun berdiri : 01 Agustus 1925
4.
SK Pendirian :
Nomor : Ksr.024.5/23/133/1991
Tanggal : 05 Agustus 1991
5.
SK Ijin Operasional Sekolah :
SK Bupati Kepala Daerah Tingkat II Ngada
Nomor : 22
Tahun : 1981
Tanggal : 12 Mei 1981
6.
Status sekolah : Swasta
7.
Yayasan Penyelenggara
: YASUKDA Perwakilan Wilayah Nagekeo
8.
Akte Notaris Yayasan :
KANTOR NOTARIS DAN PENJABAT PEMBUAT AKTA TANAH
SILVESTER J. MAMBAITFETO, SH
Jalan Gunung Meja, Nomor 28, Telp. 22512 - KUPANG
Nomor : 50
Tanggal : 25 Mei 1987
9.
Nomor Statistik Sekolah (NSS) : 1
0 2 2 4 1 7 0 2 0 2 9
10. Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN) : 5 0 3 0 3 1 2 1
11. Akreditasi :
Terakhir : 20 Maret 2016
Peringkat : B a i k ( B )
12. Waktu Belajar Mengajar
: Pagi Hari
A. PENDAHULUAN
I. LATAR BELAKANG
Awal Abad ke-19 di Kecamatan Boawae Kabupaten Nagekeo Propinsi Nusa
Tenggara Timur belum ada lembaga pendidikan formal. Yang ada hanyalah
Karya Pastoral yang dilakukan oleh para Misionaris dari Eropa. Seiring
perjalanan waktu para Misionaris ini menyadari bahwa untuk mencerdaskan
umatnya tidak cukup hanya dengan karya pastoral tetapi perlu ada lembaga formal yang khusus bergerak di bidang pendidikan.
Berangkat dari kesadaran itulah walaupun dalam keterbatasan mereka dan atas seijin Pemerintah Hindia Belanda
para Misionaris bersama tua-tua adat dan para tuan tanah berhasil
mendirikan Sekolah tempat untuk Belajar Membaca dan berhitung yang
sekarang bernama SDK Deru. Berdasarkan cerita turun temurun kegiatan
belajar mereka sudah terjadi sejak tahun 1911. Walaupun akhirnya secara
hukum sesuai dengan SK Pendirian Yayasan diakui bahwa SDK Deru secara
resmi berdiri tahun 1925.
Sekolah Dasar Katolik Deru, sebagai satu-satunya Sekolah Dasar yang
tertua di kabupaten Nagekeo yang hampir berusia satu
abad berusaha agar di usia satu abad nanti mampu menjadi “ Sekolah
Unggul” yang layak untuk bersaing di dunia pendidikan modern. Untuk
memenuhi kriteria kelayakan itulah maka saat ini lembaga dan stake
holder mengajak segenap komponen yang peduli akan pendidikan untuk
bergandengan tangan ikut berjuang
dengan mengerahkan seluruh potensi yang ada mengantarkan SDK Deru ini
mencapai cita-citanya menjadi “Sekolah Unggul.”
II. TUJUAN.
Tujuan awal berdirinya
sekolah ini adalah untuk membantu masyarakat di sekitar kecamatan Boawae
agar bisa membaca, menulis dan berhitung.
Tetapi sekarang, seiring perkembangan dan tuntutan jaman tujuan
pendirian sekolah ini tidak lagi sekedar membaca, menulis dan berhitung
tetapi sudah lebih luas sesuai dengan Undang-Undang Dasar 1945 dan
Standar Nasional Pendidikan.
Indikasi tujuan pendirian sekolah saat ini
selanjutnya akan tercermin dalam Visi dan Misi sekolah.
III. VISI
“Terwujudnya sekolah
katoliksebagai komunitas beriman yang memberikan kesaksian iman dengan
melaksanakan pelayanan kasih untuk menciptakan manusia baru yang
memiliki keunggulan intelektual emosional dan spiritual.”
IV. MISI
1.Mengembangkan iklim belajar yang menyenangkan
2.Meningkatkan pelayanan yang optimal dalam pemberdayaan siswa dan
masyarakat luas
3.Mengusahakan tersedianya sarana dan prasarana pembelajaran yang memadai
4.Mengoptimalkan peran serta masyarakat peduli pendidikan
5.
Mengoptimalkan peran guru dalam pendampingan anak didik
B. KONDISI RIIL SEKOLAH
SAAT INI
I. TANAH
1.
Kepemilikan : Milik sendiri dari Hibah
2.
Status : Akte Penyerahan
3.
Luas : Sekolah induk : ± 2498 m2
II. BANGUNAN/GEDUNG
1.
Status : Milik Sendiri
2.
Jumlah Bangunan/Gedung
Sekolah Induk : 2 Unit
a. Unit I : ( 3 ruangan)
b. Unit II
: ( 3 ruangan)
3.
Keadaan Bangunan
: Semua bangunan dalam keadaan baik.
III. RUANGAN
No |
Jenis Ruangan |
Jumlah |
Keterangan |
1. |
Ruangan Kelas |
7 |
1 kelas tidak ada ruangan |
2. |
Ruangan Kepsek |
1 |
|
3. |
Ruangan Guru |
1 |
|
4. |
Ruangan Perpustakaan |
1 |
|
5. |
WC Murid |
3 |
1 keadaan rusak |
6. |
WC Guru |
3 |
|
|
|
|
|
|
|
|
|
IV. KEPEGAWAIAN
Keadaan terakhir Bulan
Juli 2019
1.
Guru Tetap/PNS : 5 orang yang terdiri dari L : 1 orang
P : 4 orang
2.
Guru Tidak Tetap (honorer) : 6 orang yang terdiri dari L : 3 orang
P : 3
orang
3. Pegawai Tata Usaha (honorer) P :1 Orang
4. Pegawai Perpustakaan (honorer ) P :1 Orang
Total Seluruh Staf di SDK Deru : 12 orang
VIII. IDENTIFIKASI TANTANGAN, SOLUSI DAN PROGRAM KEGIATAN
TANTANGAN YG DIHADAPI |
SOLUSI/PEMECAHAN |
PROGRAM DAN RENCANA KEGIATAN |
||
1. |
Siswa belum maksimal dalam menyerap materi khusus untuk
Mata pelajaran Matematika dan IPA karena media pembelajaran
yang kurang memadai. |
1. |
Mengusahakan penambahan 2 ruangan untuk mata pelajaran IPA dan
Matematika |
Meningkatkan fasilitas pembelajaran dengan system Moving Class, serta menggunakan modul bagi siswa serta
perangkat ICT (LCD) |
2. |
Mengusahakan pengadaan LCD Projektor |
|||
3. |
Mengusahakan pengadaan laptop untuk guru pembimbing |
|||
|
|
|
|
|
2. |
Siswa saat ini masih sangat tertinggal dalam mengakses informasi baik global maupun domestic karena
kurangnya sarana dan ketidakmampuan siswa dalam mengoperasikan
computer dan bahasa Inggris |
1. |
Mengusahakan pengadaan Lab. Bahasa serta
perangkat/media pendukungnya |
Dari keadaan tersebut maka lembaga telah memasukan Rencana
pengadaan lab. bahasa dan computer serta penambahan satu tenaga
khusus computer dalam program kegiatan
menyongsong 1 abad. |
2. |
Mengusahakan 1 ruangan untuk computer |
|||
3. |
Mengusahakan ± 25 Unit komputer untuk siswa |
|||
4. |
Mengusahakan penambahan 1 tenaga khusus untuk pelajaran
komputer |
|||
3. |
Hampir setiap tahun di awal semester genap sekolah dan orang
tua murid membangun/menyiapkan asrama darurat untuk persiapan
menyongsong UAN yang mana sangat tidak efektif karena selain
keadaannya sangat memprihatinkan dan
hanya bertahan paling lama satu tahun. Ini sangat menganggu
proses persiapan siswa untuk memenangkan Ujian Akhir Nasional. (UAN) |
1. |
Mengusaha kan pengadan asrama untuk kelas VI (enam)
|
Pengadaan asrama untuk kelas VI dimasukan sebagai salah satu
program prioritas menuju satu abad SDK Deru |
4. |
Dari semua yang dikerjakan baik oleh sekolah maupun stake
holder sangat rawan jika tidak dilindungi oleh situasi dan
kondisi sekolah yang kondusif. Kondisi Sekolah saat ini sangat
terbuka tanpa pagar sekolah yang baik. Hewan atau pun manusia
bebas untuk keluar masuk lingkungan sekolah. |
1. |
Mengusahakan Lantai halaman sekolah |
Program pambangunan lantai halaman sekolah telah menjadi agenda
utama dalam program pembangunan di SDK Deru
|
5. |
Kondisi halaman SDK Deru sangat rentan
terhadap bahaya longsoran . Hal ini
disebabkan karena batas halaman sekolah dan lapangan olahraga
mempunyai kemiringan yang mencapai ± 900 tanpa adanya
tembok penyokong.
|
1. |
Mengusahakan tembok penyokong halaman sekolah (yang merupakan
batas pinggir lapangan olahraga) |
Pembangunan tembok penyokong gedung sekolah karena berdekatan
dengan kali jarak antara gedung dan kali kurang lebih 10
meter. |
Dari
analisis tantangan. solusi, dan program maka dapat disimpulkan bahwa
tantangan yang dihadapai harus segera diatasi dengan
solusi/pemecahan yang dituangkan dalam program dan rencana kegiatan
menyongsong 1 (satu) abad SDK Deru.
Untuk
menindaklanjuti program yang sudah dicanangkan maka lembaga telah
membentuk tim Pembuatan Master Plan yang bertugas mengidentifikasi
secara tekhnis anggaran yang kemudian dituangkan dalam
RAB (Rencana Anggaran Biaya) program pembangunan SDK Deru.
Dengan demikian maka tergambarlah berapa besar kisaran
biaya yang dibutuhkan untuk mensukseskan pembangunan di SDK Deru.
IX. PENUTUP.
Akhirnya dengan segala keterbatasan dan kekurangan yang dimiliki, dengan
rendah hati kami segenap komponen pendukung lembaga pendidikan Sekolah
Dasar Swasta Katolik Boawae mengharapkan masukan kritik, saran dan
dukungan baik moril maupun materil dari berbagai pihak
demi kemajuan mutu pendidikan SDK Deru .
Nunukae, 16 Maret 2020
Ketua Komite SDK Deru Kepala SDK Deru
VINSENSIUS BUPU BE’O
GASPAR JAWA, S .Pd
NIP. 19620820 198409 1 003
Komentar